Salah satu hal negatif yang saya alami selama sekolah
adalah tawuran pada saat jam kosong pada saat saya berusia 10 tahun dan duduk
di bangku kelas IV SD. Kelas IV, V, dan VI memiliki lahan berkebun di belakang
sekolah dengan jenis tanaman berbeda untuk kami rawat bersama. Hari itu jam
pelajaran IPS oleh Pak Suha, tetapi beliau tidak berangkat karena alasan
tertentu. Kami melihat kelas V bermain bola plastik di lapangan belakan sekolah
samping kebun dan beberapa siswa, Andri, Ahwan dan Nono berkali-kali menendang
bola di dalam kebun kami. Beberapa dari kami memperingatkan dari jendela untuk
tidak merusak tanaman singkong kami tetapi anak-anak tersebut terlalu asik.
Kami keluar kelas dan melempari mereka agar berhenti bermain disana tetapi
dibalas dengan lemparan dan terus terjadi hingga sebuah kaca jendela pecah
terkena lemparan pecahan batu bata merah. Bu Sri datang melerai dan
mengumpulkan kami. Beliau menasihati dan meminta kami saling bersalaman.
Kemudian beliau meminta untuk bersama-sama meminta bantuan orang tu dari siswa
yang terlibat untuk mengganti kaca yang pecah. Kami juga diminta untuk
merapikan dan merawat kebun bersama.
Sedangkan hal positif saat bersekolah adalah pada saat
saya harus kuliah sambil kerja. Setelah lulus SMA tahun 1999 saya bingung harus
melanjutkan kuliah ke jurusan apa. Bahkan saya harus berhenti selama 2 tahun.
Hobi saya bermain voli, saya isi waktu 2 tahun untuk berlatih voli. Kemudian
saya bertemu seorang teman, Arin, mengajak saya menemaninya kursus Bahasa
Inggris di Banjarpatroman. Orang tua saya pun sangat senang setelah lebih dari
setahun menganggur. Saya jalani kursus selama 4 bulan dan tutor saya kebetulan
seorang dosen di Universitas Galuh Ciamis merekomendasikan saya kuliah disana
dan orang tua saya pun semakin senang. Saya masuk kuliah tahun 2001. Nilai dan
kemampuan saya cukup baik dan saya merasa bahwa saya menemukan jurusan yang
tepat. Saya terkesan dengan metode pembelajaran dosen-dosen saya, Pak Guntoro,
Pak Rahmat, Pak Surahman, Bu Rita, beliau mampu memotivasi saya untuk belajar.
Hingga saya berani menerima tawaran untuk mengajar di SMP PGRI 7 Wanareja pada
tahun 2003, saat saya masih kuliah semester 5 hingga saat ini saya masih
mengajar di sekolah ini. Saya senang bisa langsung mengaplikasikan ilmu yang
saya dapatkan dan penghasilannya dapat membantu uang kuliah saya hingga lulus
tahun 2006.
Mengapa momen yang terjadi di masa sekolah masih dapat dirasakan dan mungkin masih dapat memengaruhi diri Anda di masa sekarang?
Karena pada masa usia sekolah otak kita bekerja dengan baik dan
berkembang dengan pesat. Setiap momen yang dialami akan terrekam dengan detail
hingga membentuk jalinan informasi yang selalu diingat. Jika pada masa itu
mengalami pengalaman negatif maka akan membentuk trauma dan ingatan negatif
yang sulit dilupakan. Demikian juga dengan pengalaman positif. Pada usia
tersebut emosi kita masih labil sehingga meninggalkan bekas yang sulit
dilupakan pada momen-momen yang dominan. Itulah sebabnya kita masih dapat
merasakan momen tersebut hingga sekarang.
Menurut Anda, apa saja peran dari seorang Guru jika dikaitkan dengan trapesium usia?
Setelah memahami bahwa setiap momen yang dominan akan selalu diingat
sepanjang hidup maka guru berperan penting dalam menciptakan momen
positif/bermakna dalam setiap kegiatan pembelajaran. Guru diharapkan mampu
menjadi among yang berpihak pada siswa dengan merancang kegiatan pembelajaran
yang menarik dan menyenangkan sesuai kodrat anak dalam suasana kekeluargaan dan
gotongroyong. Sehingga diharapkan kegiatan tersebut akan selalu dikenang dan
bermanfaat dalam kehidupannya.
Buatlah 1-2 kalimat yang dapat menggambarkan nilai-nilai yang Anda percayai sebagai seorang Guru, menggunakan kata-kata berikut: Guru, Murid, Belajar, Makna.
- Guru berperan penting dalam menciptakan momen positif/bermakna dalam setiap kegiatan pembelajaran.
- Guru diharapkan mampu menjadi among yang berpihak pada murid dengan merancang kegiatan pembelajaran yang menyenangkan sesuai kodrat anak dalam suasana kekeluargaan dan gotongroyong sehingga selalu dikenang dan bermanfaat dalam kehidupannya.
ConversionConversion EmoticonEmoticon